Menu

Ponsel gaming sekarang makin menjamur seiring dengan banyaknya brand yang rutin merilis hape gaming andalannya.kalo sebelumnya rata-rata ponsel gaming cuman sekedar didominasi oleh specs tinggi misalnya aja pengunaan 8GB-12GB RAM,layarnya dengan refresh rate 90Hz dan storage sampai 512GB,sekarang cooling system hape gaming pun mulai didesain layaknya PC.
Nubia Red Magic 3 misalnya yang baru diperkenalkan ZTE,ponsel gaming ini nggak cuman dibekali specs tinggi seperti chipset Snapdragon 855, 12GB RAM, 256GB Storage, dan layar dengan refresh rate 90Hz — tetapi juga dibekali dengan kombinasi liquid cooling + active fan cooling.
Dikutip dari GSMArena, Nubia Red Magic akan dipasarkan mulai 3 mei mendatang di cina.Harga dari smartphone gaming tersebut mulai 2.899 yuan atau Rp 6,1 juta untuk varian terendah yaitu 6/64GB.Sedangkan untuk varian tertinggi yaitu 12/256GB dijual dengan harga 4.299 yuan atau Rp 9 juta.

Berikut Spesifikasi Lengkap Ponsel Gaming Nubia Red Magic 3 :
Red Magic 3 memiliki layar sebesar 6,65 inci FullHD+ dengan rasio 19,5:9 dan sudah dilindungi oleh panel AMOLED.Ponsel ini ditenagai oleh Snapdragon 855 dengan didukung oleh tiga pilihan kapasitas RAM, yaitu 6GB,8GB, dan 12GB.Sedangkan untuk memori internal juga ada tiga pilihan, yaitu 64GB,128GB,dan 256GB.Selain itu,ponsel gaming itu juga sudah mengusung sistem operasi terbaru,yaitu Android 9.0

Ponsel ini tentunya jadi ponsel gaming pertama yang dilengkapi fan cooling seperti ini.Fan ini bisa dinyalakan atau dimatikan,serta bisa diatur kecepatannya sampai 14000 RPM untuk membatu mendinginkan hape saat dipake main game.Penggunaan daya fan ini pun tidak besar,kabarnya hanya mengambil 1% power dalam 1 jam aktif 

Sebelumnnya,ponsel dengan kipas seperti ini awalnya terdapat di smartphone gaming ROG phone keluaran ASUS.Namun,ROG phone mempunyai kipas yang terpisah dengan unit ponsel
Kipas yang berbentuk eksesori tersebut hanya bisa bekerja saat dipasang secrara eksternal,berbeda dengan Red Magic 3 yang disematkan langsung kedalam ponsel.

0 comments:

Post a Comment

 
Top